Saturday, October 25, 2014

Cara Mudah Root Andromax C2 Tanpa PC | Aplikasi Towelroot

Cara Mudah Root Andromax C2 Tanpa PC - Kali ini Aplikasi Android Blog akan share tutorial tentang Alternatif Cara Mudah Root Andromax C2 tanpa perlu menggunakan perangkat PC dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga yaitu Towelroot yang dikembangkan oleh geohot. Metode root dengan menggunakan towelroot sama mudahnya dengan menggunakan aplikasi framaroot cukup diinstall lalu di jalankan di Andromax C2 kalian.

Andromax C2
Smartfren Andromax C2 | Image Source: smartfren.com

Cara Mudah Root Andromax C2 Tanpa PC | Aplikasi Towelroot

Root merupakan suatu langkah untuk memberi hak kases penuh kepada pengguna Android untuk dapat masuk ke sistem Android dan mengakses serta mengeksekusi semua berkas, perintah, dan sistem dalam sistem operasi berbasis Linux. Intinya, fungsi 'Root' memiliki akses tanpa batas untuk mengubah, menghapus, menambah, bahkan untuk merusak semua yang ada di dalam sistem Android.

Untuk tutorial kali ini, saya khususkan untuk para pengguna ponsel dengan logo Smartfren Andromax C2. Smartfren Andromax C2 termasuk kedalam tipe ponsel android dengan harga yang terjangkau dan spesifikasi yang lumayan bagus. Dengan melakukan rooting terhadap ponsel Andromax C2, kita bisa mengoptimalkan hp kita dengan fasilitas baru dan lebih bebas melakukan apapun seperti modifikasi sistem. Di negara cina sendiri AndromaxC2 punya nama lain yaitu Hisense AD688G.

Metode yang akan kita gunakan untuk cara root ini hampir sama seperti saat kita menggunakan aplikasi Framaroot. Aplikasi Towelroot V2 adalah aplikasi rooting yang di khususkan bagi beberapa tipe hp tertentu saja yang memiliki jenis kernel, sistem, dan operasi akses yang berdekatan tingkatnya. Jadi, tidak semua tipe handphone bisa kita root dengan aplikasi towe ini.
Penting Untuk Dibaca:
  • Dengan melakukan rooting pada hp Andromax C2, kemungkinan garansi tidak akan berlaku kembali. Bagi kalian yang ingin klaim garansi, silahkan melakukan unroot terlebih dahulu pada option di SuperSU.
  • Untuk segala akibat dari tutorial yang saya berikan ini, di luar tanggung jawab kami tapi tutorial ini sudah ditest oleh beberapa rekan dan sukses dilakukan.
Berikut Langkah-langkah Cara Mudah Root Smartfren Andromax C2:
  1. Langkah awal, aktifkan terlebih dahulu Unknown Sources (Sumber tidak dikenal) di Andromax C2 kalian, caranya masuk ke bagian Setting (Pengaturan) -> Security (Keamanan) kemudian centang “Unknown Sources” atau “sumber tidak dikenal”. Jangan lupa untuk menyalakan koneksi Internet kalian, bisa dengan Paket Data Seluler atau dengan menggunakan Wifi (Wireless Connection)
  2. Download Aplikasi Towelroot.apk via Ziddu atau via Google Drive, lalu install di Andromax C2 kalian.
  3. Kemudian buka Aplikasi Towelroot yang tadi telah kalian install, lalu jalankan aplikasi Towelroot.
  4. Klik tombol “Make it Ra1r”
Towelroot V2
  1. Setelah itu download SuperSu.apk via Ziddu atau via Google Drive. Setelah di download, silahkan kalian install dan buka aplikasi SuperSU.
  2. Setelah membuka,jika seandainya ada permintaan update SU binary. pilih “Continue” kemudian “Normal” dan setelah proses Update sukses.
  3. Silahkan kamu tes install aplikasi Root Checker dari playstore untuk memastikan Andromax C2 kalian sukses di Root.
  4. Selesai deh.
Demikian tutorial Cara Mudah Root Andromax C2 Tanpa PC dengan Aplikasi Towelroot khusus untuk handphone smartfren andromax c2. Semoga posting ini dapat bermanfaat untuk anda. Terima Kasih

No comments:

Post a Comment